Apakah #HaloKawan ada yang tahu merek skincare lokal bernama The Originote? Brand skincare lokal dengan tagline “affordable skincare for all” ini sukses memenangkan Brand Choice Awards 2023 kategori Best Selling Moisturizer untuk penjualan Hyalucera Moisturizer. Mereka juga pernah menempati nomor 1 top products kategori skincare di platform e-commerce dalam kurun waktu kurang dari setahun, lho!
Industri skincare sedang booming banget, nih, #HaloKawan. Pasar skincare yang sangat kompetitif ini diperkirakan akan mencapai nilai 177 juta US Dolar pada tahun 2025. Kalau kamu ingin merintis bisnis skincare, boleh nih intip beberapa strategi marketing yang diterapkan The Originote, sampai bisa dapat banyak award. Yuk kita kulik!
Baca Juga: Kolaborasi dengan Red Velvet, Brand Kosmetik Azarine Luncurkan Make Up Series
5 Strategi Marketing The Originote yang Bisa Kamu Terapkan
1. Aktif di berbagai platform media sosial
The Originote memiliki total followers lebih dari 1 juta di TikTok, lho, #HaloKawan! Brand skincare ini konsisten posting di TikTok dengan berbagai content pillar menarik. Di antaranya: konten edukasi produk, review dan testimoni pelanggan, sampai konten drama ala-ala mengundang tawa yang membuat brand terasa lebih dekat kepada followers-nya.
Tak hanya di TikTok, The Originote juga eksis di Instagram dengan rutin mengunggah konten dengan visual yang memanjakan mata. The Originote juga merambah ke Twitter untuk me-retweet review dan testimoni pelanggan menggunakan produk mereka. Intinya, sangat penting untuk aktif di berbagai platform media sosial, atau untuk selalu hadir di tempat target market potensial kita berada.
Repost konten testimoni pelanggan itu penting, lho, #HaloKawan. Selain membuat pelanggan merasa opini mereka berharga, ini juga membantu eksistensi dan kredibilitas brand. Pokoknya, jangan mengabaikan kalau ada yang mention brand kamu ya, dan jangan lupa untuk menunjukkan apresiasi kepada pelanggan.
2. "Stok terbatas" menciptakan urgensi
The Originote dikenal sebagai merek skincare terjangkau dengan kualitas memuaskan, sesuai dengan tagline mereka “Affordable Skincare for All”. Oleh karena itu, stok di e-commerce sering habis karena diborong pelanggan.
Belajar dari The Originote yang produknya sering sold out karena banyak peminat, MinKa kepikiran tentang scarcity marketing nih, #HaloKawan. Scarcity marketing adalah teknik marketing yang memanfaatkan perasaan Fear Of Missing Out (FOMO) dengan cara membatasi waktu atau persediaan produk. Contoh-contoh scarcity marketing di antaranya: flash sale, timer countdown, limited stock, limited-time offer, dan sebagainya.
Scarcity marketing dapat menimbulkan dorongan motivasi pelanggan untuk mengambil keputusan pembelian, karena manusia menempatkan nilai yang lebih tinggi pada produk yang banyak persediaannya. #HaloKawan bisa menambahkan keterangan yang menunjukkan sisa persediaan produk di listing e-commerce secara jujur untuk mendorong pembelian.
3. Penempatan tag/keyword yang tepat di e-commerce
Selain diskon dan persediaan terbatas yang menarik pelanggan untuk membeli, tag “Best Selling”, “New”, atau “Most Popular” juga dapat menonjolkan produk baru pada hasil pencarian sehingga dapat meningkatkan kemungkinan terbelinya produk. #HaloKawan juga bisa membuat kategori baru di e-commerce khusus untuk produk baru, agar pelanggan penasaran dan ingin mengeceknya serta kamu mudah melakukan kampanye diskon.
4. Pentingnya Link in Bio
Mengingat media sosial saat ini penting banget buat eksistensi brand, Link in Bio bisa dioptimasi untuk meningkatkan brand awareness dan conversion, lho! Melansir SproutLink, Link in Bio yang komplit dapat meningkatkan engagement profil media sosial sampai 23 persen.
Kalau kita lihat dari Link in Bio Instagram-nya The Originote, sudah komplit banget nih semua e-commerce yang di-list agar mempermudah pelanggan untuk pindah halaman dan melakukan pembelian.
Baca Juga: Link in Bio, Cara Efektif untuk Membangun Brand Kamu
5. Berkolaborasi dengan KOL relevan
Hyalucera Moisturizer telah mendapatkan banyak review positif dari para KOL di TikTok, Instagram dan Twitter. Bekerjasama dengan KOL yang sejalan dengan nilai-nilai brand #HaloKawan sangat bermanfaat untuk menjangkau audiens baru dan meningkatkan brand awareness.
Baca Juga: KOL Marketing: 3 Tips Mudah Menentukan dan Memilih KOL
Itu dia 5 pelajaran marketing yang bisa diambil dari brand skincare lokal The Originote! Skincare yang terjangkau, isi banyak, dan tentunya berkualitas ini sukses eksis dan dikenal banyak orang hanya dalam kurun waktu setahun. Kalau #HaloKawan punya brand skincare, bisa juga nih menerapkan apa yang sudah MinKa rangkum.
Bermanfaat? Sebarkan artikel ini ke teman-teman kamu juga, ya! Bila kamu ingin terus update soal brand news, marketing tips, dan social media updates, ikuti terus HalokaTalks!
Ditulis oleh: Annisa Widi Astuty
Disunting oleh: Stephanie Regina, Deborah Patricia, Gracia Yolanda Putri
Sumber:
- 5 Unique Skincare Marketing Strategis to Boost Your Sales Online (Desember 2022)
- While Supplies Last: 8 Scarcity Marketing Tactics to Boost Conversions (Juli 2022)
- Viral di TikTok Moisturizer The Originote, Mampu Perbaiki Skin Barrier? (Januari 2023)
- Akankah The Originote Tempati Posisi Top of Mind Moisturizer Lokal? (Maret 2023)Begini Kata The Originote tentang Brand Choice Award 2023 - Infobrand TV (6 Juni 2023)